Nasional

JPMJ Nilai Tokoh Ini Layak Pimpin Jakarta

Published by sorotnasional on 15/03/16 | 19.48


Jakarta - Salah satu sosok putra Betawi,Firdaus Djaelani, diyakini pantas‎ untuk ikut berkompetisi dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 mendatang.

Hal ini diungkapkan ‎Jaring Pemuda dan Mahasiswa Jakarta (JPMJ) ‎dalam acara deklarasinya beberpa hari lalu. "Beliau merupakan sosok anak Betawi yang punya pendidikan tinggi lulusan sarjana Fakultas Ekonomi di Universitas Indonesia tahun 1981, lalu program magister di Ball State University Indiana tahun 1988," kata Kordinator JPMJ Haris Pratama di Jakarta.‎

‎Harus menjelaskan, Bang Daus, demikian sapaan akrabnya, merupakan cucu dari tokoh agama Betawi KH. Abdullah Syafei dan ibunya Ustadzah Hj. Tuty Alawiyah.‎‎

‎"Bang Daus meraih gelar Doktor Bidang Ekonomi dari universitas Gajah Mada dengan hasil memuaskan," ujar Haris.

H‎aris juga menilai Bang Daus tergolong sukses dalam meniti karier di dunia kerja dengan menjadi ekonom profesional seperti Direktur Direktorat Asuransi Ditjen Lembaga Keuangan sejak 2001 hingga 2006, serta sempat menjadi Kepala Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
"Tahun 2012 bulan Juli, beliau dipercaya sebagai Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dikala mahasiswa, beliau juga aktif di organisasi primordial Keluarga Mahasiswa Betawi (KMB) dan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)," Demikian Harus menjelaskan
‎‎

"Kami siap mendukung anak Betawi asli, Bang Daus yang memiliki jiwa toleransi tinggi dengan segudang prestasi‎," tandasnya

Berita Terkait

Komentar

0 komentar:

Posting Komentar

Berita Terbaru

 
Copyright © 2013 - . Portal Media Online Sorot Nasional - All Rights Reserved