Nasional

Persit KCK Ranting 2 Bs Dekav-2 PD XII/Tpr Bentuk “Qasidah Darussalam”

Published by Unknown on 29/10/13 | 16.19



Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 2 BS Denkav-2 PD XII/Tanjungpura Ny. Yustanti Pacawati Mujahiddin terus meningkatkan kemampuan dan wawasan kepada seluruh anggota Persit Ranting 2 BS Denkav-2 PD XII/Tpr selaku organisasi sosial kemasyarakatan. Disela-sela kegiatan organisasi seluruh anggota juga diwajibkan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa melalui majelis taklim di Masjid Darussalam bagi anggota Persit yang beragama Islam.

Ny. Yustanti yang dikenal selalu dekat dengan anggotanya mengatakan, kegiatan majelis taklim Darussalam ini telah membuat berbagai progam diantaranya melaksanakan pengajian, yasinan setiap Kamis sore, mendengarkan tausiah dari ustaz/ustajah guna meningkatkan keimanan dan ketqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Sekarang ibu-ibu Persit Ranting 2 BS Denkav-2 telah membentuk Qasidah dengan nama "Qasidah Darussalam". Dengan Qasidah ini ibu-ibu dapat meningkatkan kemampuan, wawasan dan keterampilan serta mensiarkan Islam lewat Qasidah. Latihan Qasidah Darussalam ini kita lakukan dengan rutin, sehingga kemampuan ibu-ibu akan terus meningkat. Qasidah ini semenjak dibentuk hingga saat ini sudah mampu tampil di media elektronik TV swasta di Kalimantan Barat.

Saya selaku Ketua Persit Ranting BS 2 Denkav-2 PD XII/Tpr sangat mengharapkan dengan latihan yang terus menerus akan mampu menampilkan Qasidah yang terbaik ditingkat Kabupaten Kubu Raya, bahkan akan ikut pertandingan ditingkat Provinsi Kalbar, sehingga akan membawa nama harum Persit Kartika Chandra Kirana Ranting BS 2 Denkav-2 PD XII/Tanjungpura tegas Ny. Yustanti. 

Authentikasi : Kasi Pensat Penerangan Kodam XII/Tpr Kapten Arm Muskardi A.Md

Berita Terkait

Komentar

0 komentar:

Posting Komentar

Berita Terbaru

 
Copyright © 2013 - . Portal Media Online Sorot Nasional - All Rights Reserved